SULUHNTB.COM – Wakil Bupati Lombok Timur, HM Edwin Hadiwijaya, akan memimpin sementara jalannya pemerintahan daerah selama sepekan usai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati di Istana Negara, Jakarta.
Ia menggantikan Bupati Lombok Timur, Haerul Warisin, yang harus mengikuti kegiatan retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.
“Selama seminggu ke depan, sementara Pak Wabup yang memimpin Lombok Timur,” ujar Bupati Lombok Timur Haerul Warisin di Jakarta, Kamis (20/9/2025).
Retret kepala daerah ini dijadwalkan berlangsung pada 21-28 Februari 2025. Program tersebut bertujuan memberikan orientasi, pembekalan, dan pelatihan bagi kepala daerah yang baru dilantik. Kegiatan retret mencakup senam pagi, pelatihan kedisiplinan, pengarahan dari Presiden dan Wakil Presiden, serta materi mengenai pencegahan korupsi, pertumbuhan ekonomi, hilirisasi, dan reformasi birokrasi.
Setelah menyelesaikan program di Magelang, Bupati Haerul Warisin akan kembali memimpin Lombok Timur. Ia pun mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama masa kegiatan ini serta mengharapkan dukungan dari para tokoh masyarakat.
Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur dilaksanakan serentak bersama 959 kepala daerah terpilih lainnya. Prosesi ini berlangsung sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 13 Tahun 2025 tentang Tata Cara Pelantikan Kepala dan Wakil Kepala Daerah.
Dalam prosesi tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur memulai acara dengan mengikuti kirab dari Monumen Nasional (Monas) menuju halaman Istana Merdeka. Presiden Prabowo Subianto memimpin sumpah jabatan, yang diikuti oleh seluruh kepala daerah yang dilantik. Prosesi pelantikan ini berlangsung khidmat dan lancar.
Secara keseluruhan, sebanyak 961 kepala daerah resmi dilantik, terdiri dari 33 gubernur dan 33 wakil gubernur, 363 bupati dan 362 wakil bupati, serta 85 wali kota dan 85 wakil wali kota. Dengan pelantikan ini, mereka resmi mengemban amanah untuk memimpin daerah masing-masing demi kemajuan bangsa dan masyarakat.***